Menentukan Uang Pertanggungan Asuransi Penyakit Kritis

Uang pertanggungan asuransi penyakit kritis sangatlah relatif besarannya bahkan tidak ada sebuah metoda yang cukup baku, berbeda dengan asuransi jiwa yang memiliki beberapa metoda yang diakui oleh para perencana keuangan profesional. Banyak agen asuransi penyakit kritis yang merekomendasikan harus 1M atau bahkan 2M ? Sebenarnya dari mana datangnya angka itu juga belum tentu dipahami.

Melalui artikel ini saya ingin coba menjelaskan dengan sedikit lebih realitis berdasarkan hasil survei dan riset yang ada untuk menentukan besarnya uang pertanggungan asuransi penyakit kritis yang wajar. Oh ya ada baiknya sebelum anda membaca artikel ini anda membaca dulu artikel tentang “pedoman membeli asuransi penyakit kritis” dan “perlukah asuransi penyakit kritis ?

Kalau kita mencoba mengambil data yang beredar di dunia maya ada cukup banyak yang menjelaskan biaya pengobatan penyakit kritis seperti kanker, jantung, stroke dan gagal ginjal. Nah saya coba merangkumnya sebagai berikut :

Pertama, biaya pengobatan kanker yang dikutip dari tempo

Uang Pertanggungan Asuransi Penyakit Kritis Kanker

Kedua, biaya pengobatan gagal ginjal yang dikutip dari tempo

Uang Pertanggungan Asuransi Penyakit Kritis Gagal Ginjal

Ketiga, biaya pengobatan operasi by pass jantung yang dikutip dari Standford Center

Uang Pertanggungan Asuransi Penyakit Kritis Jantung

Berdasarkan data tersebut dapat kita simpulkan biaya pengobatan penyakit kritis seperti kanker, gagal ginjal dan by pass jantung berkisar antara 52-250 juta. Angka ini tentu menjadi sangat relatif tergantung jenis keganasan penyakit, lokasi kanker dan lokasi rumah sakit yang dipilih. Artinya angka ini bisa lebih kecil dan juga bisa lebih besar. Saya hanya mencoba mengambil biaya normalnya saja.

Berikutnya kita coba lihat data lain lagi dan kali ini dari American Cancer Society Fact & Figure 2012 menunjukkan bahwa :

Uang Pertanggungan Asuransi Penyakit Kritis Non Medical

54 % biaya pengobatan kanker adalah biaya non medikal yang artinya tidak dapat diklaim kepada perusahaan asuransi kesehatan, seperti misalnya :

  • Biaya perjalanan dan akomodasi selama berobat
  • Biaya pengobatan alternatif seperti herbal, sinshe, dll
  • Vitamin, food supplement MLM, obat-obatan tambahan
  • Perlengkapan kesehatan tambahan di rumah (ranjang, AC, pakaian, dll)
  • Biaya tambahan perawat atau pekerja di rumah
  • Biaya medical checkup dan konsultasi rutin setelah pengobatan
  • Biaya tambahan apabila melebihi plafon limit asuransi kesehatan
  • Potensi kehilangan penghasilan selama berobat (ini yang paling berisiko)

Asumsi biaya pengobatan medikal (asuransi kesehatan) sudah dimiliki maka kita tinggal memastikan tersedianya biaya non medikal ini dalam proses pengobatan. Bila diasumsikan biaya non medikal ini menyumbang 54% dari total biaya pengobatan kanker maka kalau :

  • Biaya medikal 50 juta artinya biaya non medikal 61 juta
  • Biaya medikal 250 juta artinya biaya non medikal 293 juta

Nah sekarang kita mendapatkan data bahwa biaya non medikal yang kita perlukan untuk menjadi uang pertanggungan asuransi penyakit kritis berkisar antara 61-293 juta. Tapi ini biaya saat ini ya, untuk biaya di masa mendatang tentu akan lebih besar karena adanya inflasi. Berapa besarnya ? Ini datanya untuk anda bila terjadi inflasi sebesar 8% per tahun.

Tabel Uang Pertanggungan Asuransi Penyakit Kritis

Setelah memiliki tabel di atas berikutnya baru kita menentukan berapa uang pertanggungan asuransi penyakit kritis yang kita perlukan dengan mempertimbangkan berapa lama proteksi yang diinginkan. Khusus untuk asuransi penyakit kritis ini saya selalu menyarankan untuk mempersiapkannya untuk jangka panjang hingga usia 60-70 tahun, kalau mau sampai usia 70-80 tahun juga lebih baik lagi. Mengapa jangka panjang ? Karena akibat dari sakit kritis ini bisa fatal dan sekali anda terdiagnosa kena salah satu penyakit kritis maka anda sudah tidak dapat mengambil lagi asuransi penyakit kritis ini.

Contoh : Mr. X usia 40 ingin mengambil asuransi penyakit kritis dan berharap bisa tercover hingga usia 65 tahun ke depan, maka berdasarkan tabel di atas Mr. X perlu perlingungan uang pertanggungan asuransi penyakit kritis sebesar 418 juta sampai dengan 2 miliar. Kalau seandainya mengambil nilai tengah maka diperlukan uang pertangungan asuransi penyakit kritis sebesar 1 miliar.

Berapa preminya ? Anggap anda mengambil asuransi penyakit kritis terbaik generasi ke-2 CI100 dari Allianz maka besar perminya adalah :

  • UP 418 juta : premi sebesar 836 ribu per bulan dengan masa bayar 10 tahun
  • UP 1 miliar : premi sebesar 2 juta per bulan dengan masa bayar 10 tahun
  • UP 2 miliar : premi sebesar 4 juta per bulan dengan masa bayar 10 tahun

Karena asuransi penyakit kritis ini merupakan asuransi tambahan dari unit link maka sudah mencakup uang pertanggungan jiwa yang sama dengan uang pertanggungan asuransi penyakit kritis. Sehingga Mr. X di atas apabila dia mengambil asuransi penyakit kritis sebesar 1 miliar dia juga otomatis mendapatkan uang pertanggungan jiwa sebesar 1 miliar juga.

Catatan : Rekomendasi uang pertanggungan asuransi penyakit kritis ini tidak dapat berlaku umum dan ini hanyalah gambaran nilai minimum untuk pemula berdasarkan data yang ada. Setiap nasabah memiliki latar belakang keuangan dan kesehatan yang berbeda sehingga konsultasikan dengan kami Asuransi365 untuk mendapatkan rekomendasi yang terbaik sesuai dengan kebutuhan dan kondisi anda.

Sudah siap memiliki uang pertanggungan asuransi penyakit kritis yang tepat untuk anda dan keluarga? Silakan hubungi Asuransi365 dan dapatkan free edukasi hingga lebih dari 5 juta untuk anda. Untuk permintaan ilustrasi silakan hubungi SMS/WA ke 0811 12 8338.

Asuransi365
Asuransi365 adalah sebuah portal untuk edukasi seputar perencanaan keuangan khususnya asuransi dengan pendekatan yang holistik.

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.